Ini Ciri Lakban untuk Packing beserta Cara Packing yang Aman

Lakban untuk Packing BPS distributor lakban

Pengiriman barang ke luar kota bahkan ke luar negeri memang mempunyai beberapa risiko. Namun jika pengemasannya sudah benar, menggunakan lakban untuk packing yang sesuai, dan memilih jasa ekspedisi yang tepat, barang bisa sampai dengan selamat sampai tujuan.

Lakban memiliki peran penting dalam proses pengemasan barang. Sebagai alat perekat, lakban akan menjaga bungkus atau kardus kemasan tertutup rapat, sehingga barang didalamnya tidak tercecer dan rusak.

Namun sebelum mulai mengemas paket barang, ketahui dulu jenis lakban yang tepat untuk packing. Karena ada banyak jenis lakban dengan kegunaan yang berbeda. Serta tingkat daya rekat yang tidak sama.

Ciri Lakban untuk Packing yang Bagus

Lakban merupakan barang penting  yang perlu Anda pastikan ketersediaan di rumah atau tempat kerja. Terutama bagi Anda yang menjalankan bisnis dan sering melakukan pengiriman barang ke luar kota. Pastikan Anda memilih lakban yang tepat, berikut ini ciri-cirinya: 

  • Kekuatan Lakban

Kekuatan lakban bisa dilihat dari ketebalannya atau biasa disebut sebagai micron. Lakban yang berkualitas mempunyai ketebalan kurang lebih 40 – 56 micron. Sedangkan lakban yang ketebalannya di bawah 40 micron akan mudah robek atau putus.

Namun Anda tetap harus perhatikan juga ukuran dari barang yang akan di-packing. Semakin besar dan berat kemasan yang dipakai makan semakin besar juga ukuran micron lakban yang perlu dipakai. Jadi tetap sesuaikan antara ketebalan lakban dengan ukuran kemasan yang dibungkus. 

  • Daya Rekat

Lakban untuk packing yang berkualitas tinggi memiliki daya rekat yang kuat. Sehingga lakban tidak mudah lepas dari permukaan kemasan. Umumnya semakin besar ukuran micron semakin kuat juga daya rekat lakban.

  • Gunakan Lakban yang Sesuai

Namun hal terpenting dalam memilih lakban packing adalah menggunakan jenis lakban yang sesuai. Ada banyak jenis lakban dan masing-masing memiliki kegunaanya sendiri. Anda tidak mungkin membungkus kemasan dengan lakban kertas atau isolasi listrik. Sebab peruntukannya sudah berbeda.

Gunakan Lakban dari BPS yang Kuat untuk Packing

Lakban untuk packing yang tepat yaitu menggunakan lakban OPP bening atau berwarna, Jenis lakban ini  memiliki kualitas tinggi dengan daya rekat yang kuat, dan mudah digunakan untuk proses pengemasan.  Berikut ini rekomendasi lakban untuk kemasan dari BPS:

  • Plakban OPP Goldtape Core

Anda bisa menggunakan Plakban OPP Goldtape Core. Mudah direkatkan pada bungkus kemasan karena terbuat dari polypropylene film. Tersedia dalam warna kuning dan bening. 

  • Plakban OPP Nachi Core Violet

Plakban OPP dari Nachi juga bisa dipakai untuk pengemasan. Lakban ini terbuat dari polypropylene film dengan lem akrilik berbasis air. Plakban OPP Nachi bisa menempel erat di permukaan karton, kayu, platik, besi, dan juga kaca. 

Cara Packing yang Aman

Selain memperhatikan jenis lakban yang dipakai untuk packing, cara pengemasan barang juga harus tepat. Supaya barang bisa aman sampai ke tangan konsumen. Berikut ini langkah-langkah packing yang aman: 

  • Gunakan Kemasan yang Tepat

Gunakan kardus yang kualitasnya masih bagus, tidak penyok atau sobek. Sebaiknya jangan memakai kardus bekas yang sudah tidak kokoh lagi. Jika barang mudah pecah, berukuran besar, dan mudah rusak gunakan kayu untuk mengemas barang. 

  • Minimalisir Rongga dalam Kardus

Seringkali masih ada ruang kosong di dalam kardus jika bentuk barang lebih kecil atau tidak sama dengan bentuk kardus. Bagian yang berongga ini harus diisi dengan styrofoam atau koran bekas. Untuk mencegah barang terbentur selama pengiriman. 

  • Bungkus  Barang dengan Bubble Wrap

Supaya lebih aman, bungkus barang menggunakan bubble wrap. Jika dalam satu kardus terdapat beberapa barang, maka bungkus satu persatu barang dengan bubble wrap terpisah. Plastik bergelembung ini akan memberikan perlindungan tambahan pada barang Anda. 

  • Pastikan Kemasan Tersegel

Segel kemasan dengan lakban untuk packing. Pastikan kemasan sudah tertutup rapat, tidak ada celah, dan terbungkus dengan rapi. Anda bisa menggunakan lakban OPP yang mempunyai daya rekat kuat. Kemudian tempelkan stiker keterangan untuk memberitahu barang pecah belah, tidak boleh dibanting, atau dibalik. 

  • Pastikan Alamat Tujuan Lengkap

Cantumkan nama, nomor telepon, dan alamat penerima dengan lengkap pada kemasan. Data penerima barang akan diinput pihak jasa ekspedisi, jadi pastikan datanya sudah benar. 

  • Kirim Melalui Jasa Ekspedisi Terpercaya

Bawa barang Anda ke jasa ekspedisi terpercaya untuk dikirim ke alamat tujuan dengan aman. Simpan nomor resi, agar Anda bisa melacak keberadaan paket barang.

Cara mengemas yang benar akan menjaga barang Anda saat proses pengiriman. Jadi pastikan Anda membungkus barang dengan rapi dan aman. Untuk memesan lakban kualitas terbaik, Anda bisa menghubungi kami di sini atau kunjungi halaman produk kami di sini.

Baca Juga: Cara Mengemas Produk yang Menarik Minat Pembelian

Baca informasi lainnya seputar alat tulis kantor dan lakban di sini. PT Bangkit Perkasa Sukses merupakan distributor alat tulis kantor (ATK) dan lakban yang hadir dengan produk berkualitas tinggi dan terjamin. Membutuhkan informasi lebih lanjut tentang PT Bangkit Perkasa Sukses (BPS)? Hubungi kami di sini.

Bagikan Artikel:
Artikel Terkait