Lakban Opp Bening VS Cokelat, Pilih Sesuai dengan Kebutuhan

lakban opp bening bps distributor alat tulis kantor dan lakban terbaik

Lakban opp bening banyak dibandingkan kegunaannya dengan lakban coklat, pasalnya kedua lakban ini sering dijumpai untuk proses perekatan dalam pengiriman barang. Tidak cuma itu saja, kedua lakban ini sering diadu atau menjadi alternatif untuk satu sama lain dalam urusan perekatan di berbagai permukaan bidang. 

Perlu Anda ketahui, lakban ini berfungsi pada hampir segala media, baik itu pada kayu, kertas, kaca, karton, plastik sampai besi. Ukurannya yang kecil disebut dengan isolasi, namun dengan ukuran yang besar kerap disebut lakban. 

Mengenali Persamaan Lakban Opp Bening dan Lakban Cokelat

Sebenarnya penggunaan lakban kembali lagi ke kebutuhan Anda. Namun, semua orang tentu menginginkan lakban dengan daya rekat tinggi. Sehingga lebih aman ketika digunakan. Apakah Anda sedang bingung untuk memakai lakban opp yang bening atau yang cokelat? Kenali dulu persamaannya!

  • Jenis Opp Tape

Jenis satu ini bahan dasarnya adalah biaxially-oriented polypropylene yang dilengkapi pula dengan lem akrilik air. Biasanya lakban opp ini sering dipakai untuk packing barang-barang oleh pemilik online shop. Namun penggunaannya tidak terbatas sampai situ saja, bisa untuk berbagai hal.

  • Bahan BOPP Film

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, lakban opp terbuat dari biaxially-oriented polypropylene atau BOPP yang juga didukung dengan perekat akrilik air. 

Bahan tersebut adalah bahan yang termasuk dalam polimer termoplastik dengan keunggulan tahan akan panas. Dapat larut pada senyawa organik, tahan akan bahan kimia dan tidak beracun. Daya rekatnya pun termasuk kuat karena memakai lem water dan dasaran akrilik.

Mengenali Perbedaan Lakban Bening dan Lakban Cokelat

Selanjutnya adalah hal-hal yang membedakan opp tape bening dengan jenis cokelat. Mengetahui hal tersebut, agar Anda dapat memakai lakban yang lebih cocok dengan kebutuhan. Simak perbedaannya di bawah ini!

  • Daya Rekat

Dari segi kemampuan daya rekatnya, terdapat perbedaan antara dua lakban opp ini. Pada kebanyakan praktek dan penggunaannya, lakban bening memiliki daya rekat yang lebih kuat. Anda bisa mencoba untuk memakainya untuk pengiriman paket, dan merasakan langsung perbandingannya. 

Jika Anda teliti juga, saat membeli paket di online shop mayoritas menggunakan lakban opp bening dibandingkan yang warna cokelat. Tentu saja karena daya rekatnya yang luar biasa ada pada lakban bening. 

Selain itu, juga tidak merusak dasaran atau area yang dilakban saat dilepas. Namun kembali lagi ke cara Anda dalam merekatkan, jika bisa membuatnya rapi dan kuat maka tetap aman bagi keduanya.

  • Perbedaan Warna

Perbedan selanjutnya sudah jelas dapat ditengarai dengan warnanya. Untuk lakban bening dengan warnanya yang bening tentu saja transparan. Sementara itu warna cokelat tidak tembus pandang. 

Jika Anda mengedepankan estetika, maka pakailah lakban opp yang bening. Sementara itu jika ingin privasi tetap terjaga rapat, Anda bisa menggunakan lakban yang cokelat saja. Namun jika dalam persoalan bungkus membungkus barang, lakban berwarna bening tentu menambah kesan yang lebih rapi. 

Kini Anda telah mengetahui persamaan dan juga perbedaan antara lakban opp bening dengan lakban cokelat. Kini Anda bisa menyesuaikan kembali penggunaannya dengan kebutuhan Anda. 

Lakban jenis opp bisa dipakai untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari pengemasan produk online shop, perkantoran, rumah tangga atau yang lainnya. Dapatkan lakban opp dengan kualitas terbaik di PT Bangkit Perkasa, distributor lakban dan ATK terpercaya di Indonesia.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih, Ini 2 Merk Lakban Bening yang Bagus

Baca informasi lainnya seputar alat tulis kantor dan lakban di sini. PT Bangkit Perkasa Sukses merupakan distributor alat tulis kantor (ATK) dan lakban yang hadir dengan produk berkualitas tinggi dan terjamin. Membutuhkan informasi lebih lanjut tentang PT Bangkit Perkasa Sukses (BPS)? Hubungi kami di sini.

Bagikan Artikel:
Artikel Terkait